Description

Buku Pendidikan, Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SD/MI Kelas VI disusun berdasarkan Capaian Pembelajaran Kurikulum Merdeka. Buku ini berisi panduan lengkap untuk mengembangkan potensi fisik, mental, dan sosial siswa dalam rangkaian pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan.

Dengan pendekatan yang berfokus pada aktivitas fisik dan kesehatan yang menyenangkan, buku ini menawarkan berbagai materi yang dapat meningkatkan keterampilan motorik, kebugaran jasmani, dan pemahaman tentang pentingnya pola hidup sehat. Setiap bab disusun dengan tujuan pembelajaran yang jelas dan disertai dengan aktivitas praktis, permainan edukatif, dan latihan yang sesuai dengan perkembangan usia peserta didik.

Di dalam buku ini terdapat sub-subjudul, seperti Tujuan Pembelajaran, Profil Pelajar Pancasila, Kata Kunci, Peta Konsep, Apersepsi, Pertanyaan Pemantik, Ayo Praktikkan, Ayo Lakukan Bersama, Ayo Kerjakan, Pindai Aku, Rangkuman, Asesmen Formatif, Asesmen Sumatif, dan Refleksi.